05 October 2020


Unesa.ac.id-Surabaya, Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menyelenggarakan tes psikologi bagi peserta yang lulus seleksi administrasi penerimaan tenaga kontrak di lingkungan Unesa pada (5/10).
Seleksi yang dilaksanakan di Auditorium Gedung Rektorat lantai 11 tersebut seharusnya diikuti 57 peserta. Namun, dalam praktiknya, tidak semua peserta yang dinyatakan lolos tes administrasi hadir untuk mengikuti tes.
Berdasarkan surat keputusan No. B/44350/UN38.11/TU.00.02/2020, hasil tes psikologi akan diumumkan pada 7 Oktober 2020. Peserta yang dinyatakan lulus akan melaju ke tahap selanjutnya, yakni tes wawancara pada 8 Oktober 2020.
Pelaksanaan tes tersebut dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Suprapto, S.Pd, M.T dengan didampingi Kepala Biro Umum dan Keuangan, Drs. Budiarso, S.H, M.M, serta Kepala Bagian Kepegawaian, Eko Pamudji, S.Pd, M.M.
Dalam sambutannya, Suprapto menuturkan jika kegiatan hari ini merupakan satu langkah yang harus ditempuh untuk menjadi bagian dari keluarga besar Unesa. Nantinya, hasil tes hari ini akan dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk mengambil keputusan, siapa-siapa yang dirasa memenuhi kualifikasi untuk dinyatakan lolos ke tahap selanjutnya.
Untuk diketahui, saat proses pengerjaan tes, peserta dipandu langsung oleh tim dari dosen psikologi. (ay)