08 September 2020


Unesa.ac.id, Surabaya –Metode pembelajaran daring (online) kini menjadi hal yang sangat diperlukan oleh para pendidik agar menghasilkan pembelajaran yang menarik. Terkait hal itu, salah satu dosen Unesa, Kusumawati Dwiningsih, M.Pd memperkenalkan Blanded Learning sebagai inovasi pembelajaran online dalam webinar bertema “Menjadi guru yang peduli dan inovatif untuk menghasilkan pembelajar yang sukses” bersama dengan Trust Surabaya pada Sabtu (05/09) melalui platform online (Zoom dan Youtube).
Dalam materinya, Kusuma memperkenalkan metode Blanded Learning sebagai inovasi pembelajaran di era new normal. Metode Blanded Learning merupakan pembelajaran campuran antara pembelajaran dikelas (face to face) dan pembelajaran melalui media online. Melihat kondisi saat ini, terang Kusuma, pendidik dapat memanfaatkan media online dengan menyinkronkannya dengan pembelajaran seperti konferensi video atau dapat juga pelajaran yang akan diajarkan disampaikan melalui web, email atau forum lainnya.
“Bila menggunakan metode blanded learning self- directed, kita tidak bisa melihat langsung hasilnya sudah benar atau tidak, bisa saja melalui online tetapi kita tidak tahu benar pekerjaanya sendiri atau dibantu orang lain. Karena itu, perlu ditanamkan karakter selama pembelajaran blanded learning ini,”tandas Kusuma.(nov/sir)