24 October 2019


Unesa.ac.id, Surabaya - Fakultas Ilmu Olahraga Unesa kali ini menjadi tuan rumah untuk Uji Coba Tim nasional Sepak Takraw Indonesia pada Selasa (22/10/19) dilaksanakan di GOR Gelanggang Pemuda di FIO Unesa Lidah Wetan Surabaya. Pada pertandingan kali ini, Timnas Sepak takraw akan berhadapan dengan tim Pomnas Jawa Timur yang sebagian besar anggotanya merupakan mahasiswa Unesa.
"Karena sepak takraw adalah aset budaya kita, yang perlu dilestarikan" tutur Fadil Rachman selaku ketua Panitia Pelatihan. Dalam sambutannya, ia juga mengatakan bahwa olahraga sepak takraw ini insyaallah akan dipertandingkan di ajang olimpiade. Pertandingan Uji coba ini telah dimulai di Bali tanggal 17 Oktober, berlanjut Jawa Timur Di kota Surabaya tanggal 22 ini dan direncanakan akan berangkat ke Kota Semarang. Pelatihan ini direncanakan hanya akan menargetkan 3 kota tersebut, setelah pertandingn uji coba berakhir maka para pemain akan kembali ke Basecamp di Sukabumi untuk mempersiapkan latihan satu bulan menjelang hari H.
Husni Uba, Salah satu pemain timnas sepak takraw Indonesia mengatakan bahwa acara seperti ini memberikan dampak positif bagi timnas sepak takraw Indonesia. Tujuan dari acara ini untuk menguji mental para pemain timnas dalam menghadapi persiapan Sea Games 2019 yang akan datang. Dengan cara uji tanding seperti ini, para pemain akan saling mengoreksi kekurangan dirinya dalam permainan sehingga ada kemajuan dan perbaikan dari setiap pemain. Pertandingan yang seru terus diperlihatkan oleh kedua belah pihak, suporter yang hadir juga ikut hanyut dalam permainan yang ditampilkan.
Husni berpesan untuk para atletik muda khususnya di bidang sepak takraw agar bersatu untuk latihan, karena kedepan akan menghadapi persaingan yang sangat ketat dengan negara lain. Ia juga menegaskan agar mulai sekarang dari tim jawa timur dan tim unesa lebih maksimal lagi terhadap latihannya."Harapan lebih maksimal, disiplin, lebih semangat untuk latian, agar tim putra dan putri bisa maksimal untuk meraih prestasi yang maksimal di sea games nanti." jelas. (lintang/hasna)