Unesa.ac.id-Surabaya, Kreasi dan kreatifitas mahasiswa Unesa memang tak ada batasnya. Kali ini empat mahasiswa dari Fakultas Ekonomi mengelola baju gamis menjadi busana muslim yang multifungsi. Karya tersebut merupakan bagian dari PKM kewirausahaan yang lolos didanai oleh Kemenristekdikti. Tidak gampang untuk menembus proposal ke Kemenristekdikti, harus ada inovasi dan kreatifitas yang berbeda dengan sebelumnya.
Empat mahasiswa yang terdiri dari Heny Purwaningtyas, Nunik Khunti Muflikah, Sheilla Priyatnasari, Intan Ilma Imani, dan Aisyah Sakawuning Dyah Pratiwi yang dibawah bimbingan Yuyun Isbanah, S.E.,M.SM., ini memberi nama usahanya dengan sebutan Burok (Blouse dan Rok) in Gamis.
Menurut Heny Purwaningtyas selaku ketua kelompok kewirausahaan tersebut mengatakan produknya memiliki keunggulan dari fashion baju lainnya. Burok in Gamis ini terdiri dari bloush dan rok yang dapat dibonkar pasang dan dipadukan sesuai selera. Untuk itu memudahkan wanita muslim dalam berpakaian sesuai dengan syariat islam dengan fashion yang modern dan kekinian.
Produk busana muslim Burok ini masih dipasarkan melalui toko online. Nantinya diharapkan dapat menjangkau toko-toko busana muslim yang ada di Indonesia. (sh/why)
Mahasiswa FE Ciptakan Busana Muslim BUROK BloUse dan Rok In Gamis

08 June 2018