31 December 2021


Unesa.ac.id, Surabaya - Mahasiswa Program studi pendidikan Teknik Informatika, Fakultas Teknik, UNESA menyelenggarakan webinar nasional multimedia mengenai tugas akhir pertukaran pelajar dari program mata kuliah multimedia pada Kamis (30/12/2021).
Dosen pembimbing multimedia, Fakultas Teknik Setya Chendra Wibawa, S.Pd., M.T., dalam sambutannya berharap bahwasannya apa yang dipelajari dapat bermanfaat dan dapat mensupport kegiatan didalam perkuliahan maupun diluar kampus.
Sementara itu, Wakil Dekan bidang akademik, Dr. Edy Sulistyo, M.Pd., menyampaikan mahasiswa kedepan tidak cukup hanya mengandalkan indeks prestasi dan keterampilan yang bagus. Melainkan ada yang lebih penting dari itu, yakni berupa learning outcomes dan learning experiences, serta pengalaman-pengalaman belajar. Untuk itu, pengalaman belajar yang ditunjukkan pada mata kuliah multimedia ini adalah mahasiswa bisa membuat artikel serta aplikasi yang dapat diajukan.
Capaian pembelajarannya mulai dengan pengetahuan, sikap, keterampilan, kompetensi, dan akumulasi pengalaman kerja serta bisa menjelaskan tentang konsep multimedia dan informasi berbasis multimedia. Selain itu, bisa juga dalam rangka memahami dan bisa menjelaskan proses perencanaan pembuatan informasi, proses pra produksi, produksi dan pasca produksi, serta proses mendistribusikan kepada pengguna akhir.
Pada kesempatan itu, Wakil Dekan bidang akademik menyampaikan 7 keterampilan masa depan, diantaranya (1)Cognitive Skills, (2)ICT skills, (3)STEM skills, (4) Social skills, (5)Learnability, (6)Character qualities, (7)Problem-solving in complex.
Produk yang dihasilkan dari mata kuliah multimedia ini adalah berupa film pendek, diantaranya adalah ‘Jangan Sampai Hilang’ dari Institut Seni Indonesia Padang Panjang, ‘Angkatan 1’ dari STMIK Kaputama Binjai, ‘Tuhan bersama hambanya’ dari I Universitas Muhammadiyah Sukabumi, dan yang lainnya.
Rizki Wahyu Arif Hidayatullah dan Genta Hatif Radhitya yang berasal dari Institut Seni Indonesia Padang Panjang mempresentasikan tentang tugas akhir yang berupa film pendek dengan judul ‘Jangan Sampai Hilang’, tentang beberapa orang perempuan yang memiliki hobi berbeda-beda, ada yang suka budaya luar dan ada juga yang suka budaya Indonesia.
Terdapat beberapa tahapan saat pembuatan film, yakni (1) Pra produksi yaitu berisi kegiatan dimana mematangkan naskah yang akan diproduksi, (2) Produksi, dimana merekam gambar ataupun suara (syuting adegan), (3) Pasca Produksi yakni editing cut to cut dari adegan gambar maupun suara, penambahan effect maupun warna dalam film hingga film siap didistribusikan. (Aida)