28 September 2021


Unesa.ac.id, SURABAYA-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Timur dan Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jawa Timur memberangkatkan 34 atlet yang akan berlaga di PON XX Papua 2021. Acara pelepasan digelar secara daring pada Senin (27/08/2021) malam yang dihadiri jajaran KONI Jatim dan Ketua Umum Pengprov PASI Jatim Prof. Dr. Nurhasan., M.Kes., beserta jajarannya. Selain itu juga dihadiri para wakil rektor UNESA, segenap atlet dan pelatih Jawa Timur.
Sebanyak 34 atlet yang didampingi 11 pelatih itu akan berlaga di berbagai cabang, mulai dari lari, jalan cepat, lompat, lontar martil, tolak peluru hingga maraton. Ketua Umum Pengprov PASI Jatim Prof. Dr. Nurhasan., M.Kes mengatakan, bahwa kontingen Jawa Timur menargetkan bisa menjadi juara umum pada PON XX Papua 2021 ini. Karena itu, kontingen Jatim setidaknya harus bisa menyabet 136 medali emas sebagaimana yang dibidik KONI Jatim.
“Melihat kondisi kesiapan dan semangat para atlet kita, PASI maupun KONI optimistik Jatim bisa mendapat target tersebut. Sebab, Jatim punya modal besar, para atlet pasti bisa bekerja keras, kita pasti bisa,” ujarnya semangat.
Pria yang biasa disapa Cak Hasan itu melanjutkan, meski target itu cukup tinggi, tetapi kontingen Jatim berpotensi menjadi juara umum pada PON XX ini. Melihat torehan prestasi pada PON sebelumnya, Jatim ada di posisi kedua setelah Jawa Barat sebagai tuan rumah. Kontingen Jatim, lanjutnya, saat itu tampil gemilang dan berhasil menyabet 132 emas. Artinya, target kontingen Jatim hanya perlu menambah empat medali emas lagi dari hasil perolehan medali PON sebelumnya.
“Keunggulan kita (Jatim, red) pada PON sebelunya dipertahankan. Cabor yang raih emas bisa tetap meraih emas lagi. Cabor yang sebelumnya raih perak dan perunggu bisa bawa pulang emas pada pekan olahraga ini,” ujarnya semangat.
Rektor UNESA itu berpesan kepada para atlet agar tetap semangat dan penuh keyakinan dalam berlaga. Menurutnya, semangat dan kerja keras dalam berlaga harus didukung dengan keyakinan. “Yang penting yakin bisa, keluarkan perfoma maksimal, berlaga dengan baik, junjung tinggi sportivitas dan pasti hasilnya pun akan baik,” ucapnya.
Adapun para atlet dari UNESA yang masih berstatus mahasiswa aktif yang turun membela Kontingen Jatim pada PON XX Papua 2021 yakni sebanyak 61 atlet. Sebagian dari mereka ada yang sudah berangkat dan sebagian lagi baru diberangkatkan. Mereka akan berlaga pada 18 cabang olahraga. Rinciannya, 3 atlet cabor Pencak Silat, tiga atlet cabor Voli Pantai, 2 atlet cabor Sepak Bola, 8 atlet untuk cabor Bola Tangan, 2 atlet cabor Renang Indah, dan 5 atlet cabor Muaythai.
Sementara itu ada 2 atlet di cabor Karate, 1 atlet cabor Panjat Tebing, 2 atlet untuk cabor Menembak, 5 atlet untuk cabor atletik, 1 atlet cabor Sepak Takraw, 3 atlet cabor Renang, 4 atlet Hockey, 1 atlet cabor Gulat, 5 atlet cabor Anggar, juga 5 atlet cabor Taekwondo, 8 atlet cabor Dayung dan 1 atlet cabor Angkat Besi. “Kalian adalah putra-putri terbaik Jatim, dan kalian pasti bisa,” ucap Nurhasan. “Nikmatilah pertandingan dan berlagalah dengan nyaman tanpa beban. Berlatihlah seperti kamu bertanding, dan bertandinglah seperti kamu berlatih,” pesannya. [Hasna/Zam]