29 January 2022


Unesa.ac.id, SURABAYA-Universitas Negeri Surabaya melantik lima fungsional pegawai negeri sipil di Lobi Rektora UNESA Kampus Lidah Wetan, Surabaya pada Jumat, 28 Januari 2022. Acara pelantikan dipimpin langsung Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Suprapto, S.Pd, M.T dan dihadiri jajaran LP3M, BAKPK, wakil direktur Vokasi dan tenaga kependidikan.
Dalam sambutannya, Suprapto, S.Pd, M.T memaparkan bahwa sumber daya manusia (SDM) UNESA harus berpikir ke depan dan punya mindset yang sesuai dengan tuntutan zaman maupun tuntutan lembaga.
“Apa tuntutan sekarang, tentu harus mampu beradaptasi dengan perubahan yang ada dan senantiasa berpikir bagaimana cara menghadirkan inovasi-inovasi untuk tata kelola UNESA yang lebih baik,” ujarnya.
Terlebih, lanjutnya, dalam waktu dekat ini UNESA akan menjadi perguruan tinggi negeri berbadan hukum (PTN BH). Perubahan status itu, harus didukung dengan transformasi dan kesiapan SDM yang menyeluruh.
“Kalau sudah PTN BH, pola pikir kita juga harus di level itu, cara kerjapun harus di level itu kalau bisa selangkah lebih maju dari tuntutan, dengan begitu inovasi-inovasi dapat diwujudkan dan prestasipun bisa dicapai,” paparnya.
Adapun, daftar fungsional yang dilantik yaitu, Naili Rahmah,S.T., M.MT., Suyono S.Pd., Yoyok Arianto, S.Pd., Rahmad Bagus Prambudi, S.T., Roni ST. Nama tersebut tertuang dalam surat keputusan nomor B/6235/UN38.11/KP.18.25/2022. Pembacaan SK disaksikan Dr. Susanti, S.Pd.,M,Si dan Drs. Arif Bulqini, M.Kes.
Suyono S.Pd salah satu fungsional yang dilantik mengungkapkan bahwa dalam proses pergantian jabatan ini tidaklah mudah. Dibutuhkanlah waktu untuk melewati beberapa tahapan. Setelah dilantik, ia akan melakukan yang terbaik untuk UNESA ke depannya.
Reporter: Riska Umami
Editor: @zam*