14 October 2021


Unesa.ac.id, SURABAYA–TNI Angkatan Laut dari satuan jajaran Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) bekerja sama dengan Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar Serbuan Vaksinasi Covid-19 untuk dosis dua pada Kamis, (14/10/2021) di Gedung LP3 UNESA. Seperti sebelumnya, acara vaksinasi ini juga menargekan para civitas academica UNESA dan masyarakat maritim sekitarnya.
Komandan STTAL, Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Avando Bastari, M.Phil., M.Tr.Opsla., yang diwakili Sekretaris Lembaga STTAL, Kolonel Laut (KH) Dr. Adi Bandono, M.Pd., ketika meninjau jalannya pelaksanaan vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac itu menyatakan bahwa selama ini TNI Angkatan Laut fokus menyasar masyarakat maritim dan juga lembaga pendidikan sekitarnya.
Universitas Negeri Surabaya mendukung penuh kegiatan tersebut. Dr. H. Bachtiar Syaiful Bachri, M.Pd. selaku Ketua LP3 UNESA juga ikut hadir dalam serbuan vaksin itu. Bachtiar sendiri mengungkapkan apresiasinya dan terima kasih kepada STTAL atas terselenggaranya acara tersebut.
Ia melanjutkan, serbuan vaksin tersebut sangat membantu dalam pemerataan vaksinasi di UNESA mengingat mulai diberlakukannya pertemuan atau perkuliahan tatap muka (TPM) secara terbatas dan bertahap. Berdasarkan edaran UNESA, mahasiswa dan dosen hanya dipolehkan PTM jika sudah mendapatkan vaksin minimal dosis pertama. “Kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi penuh kegiatan ini, semoga kolaborasi semacam ini bisa terus dilakukan untuk membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi di tengah masyarakat,” ujarnya.
Sebagai tim teknis, SMCC UNESA menerjunkan tim bersama Satkes Kodiklatal dan Nakes STTA. Ada sekitar 600 dosis vaksin yang disiapkan. Secara keseluruhan vaksinasi oleh STTAL telah mencapai 3.100 dosis kepada masyarakat maritime. "Serbuan vaksinasi Sinovac ini semoga dapat mencapai Herd Immunity di lembaga pendidikan dan di tengah masyarakat,” harap Kolonel Laut (KH) Dr. Adi Bandono, M.Pd. (hasna/zam)