06 October 2021


Unesa.ac.id, SURABAYA-Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dan PT Quality Works menandatangani nota kesepahaman atau MoU secara virtual pada Rabu, 06 Oktober 2021. Bersamaan dengan itu, juga disusul tanda tangan perjanjian kerja sama PT Qualitiy Works dengan Dekan Fakultas Teknik UNESA serta dengan Kaprodi S-1 Pendidikan Informatika, S-1 Teknik Informatika, dan S-1 Sistem Informasi.
Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama, Dr. Sujarwanto, M.Pd., menyatakan bahwa sektor pendidikan memiliki peran penting dalam mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia. Lewat penerapan program merdeka belajar dan kampus merdeka, mahasiswa maupun dosen dituntut untuk belajar mengembangkan diri di dalam maupun di luar kampus, membangun jejaring dan memaksimalkan potensi dalam berkontribusi untuk masyarakat dan bangsa.
Kerja sama dengan dunia kerja dan industri, lanjutnya, dapat membuka peluang belajar mahasiswa dan memperkuat sinergi sehingga tidak ada lagi jarak antara teori di kampus dengan praktek di dunia kerja. “Ini kolaborasi bangun link and match antara kampus dan dunia kerja sehingga lulusan perguruan tinggi sesuai tuntutan dunia kerja dan mampu mendorong kemajuan dunia industri,” ujarnya.
Harapannya, lulusan UNESA tidak hanya bisa bekerja di dunia industri, tetapi juga mampu mendorong terciptanya lapangan pekerjaan. Baginya, semakin banyak lulusan yang membangun usaha dan terjun di dunia kreatif, semakin banyak pula lapangan pekerjaan yang tersedia dan itu dapat berdampak pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. “Arahnya kita mendukung pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat peran, program, lulusan kami di UNESA,” tukasnya.
Guna mendukung tujuan itu, sejauh ini UNESA sudah bekerja sama dengan sekitar 2,7 ribu mitra baik dalam maupun luar negeri sebagai upaya peningkatan kualitas pelaksanaan tridarma perguruan tinggi. “Dalam mencerdaskan dan mensejahterakan kehidupan bangsa, UNESA tidak bisa jalan sendiri, tetapi harus jalan bersama semua pihak, termasuk dunia usaha, industri dan pihak-pihak terkait lainnya,” tukasnya.
Sementara itu, Yun Suryotomo, SH., MH., Legal Director PT Quality Works mengapresiasi atas kesempatan kerja sama tersebut. Ia membeberkan, perusahaan yang bergerak di bidang furniture itu selama ini kerap bekerja sama dengan berbagai sekolah menengah kejuruan (SMK). Kerja sama bidang yang sama kemudian merambat ke perguruan tinggi. “UNESA adalah kampus pertama yang bekerja sama dengan kami. Alasannya, kami memantau baik dari kompetensi para lulusan, kualitas programnya, hingga prodi-prodinya yang luar biasa. Kami memandang penting untuk berkolaborasi dengan UNESA,” tukasnya.
Dikatakan Yun Suryotomo, PT Quality Works akan memberikan yang terbaik dalam kerja sama itu, yakni sebagai wadah belajar bagi mahasiswa dan tempat aplikasi ilmu pengetahuan yang didapatkan mahasiswa di dalam kelas. Selain itu, mahasiswa UNESA juga bisa belajar skill yang mumpuni yang dibutuhkan dunia industri saat ini dan ke depannya. Sehingga harapannya, mahasiswa UNESA bisa tumbuh dan berkembang sesuai tuntutan zaman dan dunia kerja, serta mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
Acara penandatanganan kerja sama itu, dari UNESA dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama beserta jajarannya, Dekan Fakultas Teknik dan jajaran kaprodi selingkung Fakultas Teknik UNESA. Sementara dari PT Quality Works dihadiri jajaran Director, Legal Director, Head of PR Resource and General Affairs, Head of Customer Support, dan Divisi Desain Grafis. [Humas UNESA]